Teknologi adalah kata yang populer digunakan dalam berbagai bahasan. Mulai dari ranah khusus di bidang teknik dan teknologi, sampai ke masalah sosial, ekonomi dan tentu saja pertanian. Teknologi yang erat dengan pertanian adalah teknologi tepat guna, yang umumnya dikenal sebagai pilihan teknologi beserta aplikasinya yang mempunyai ciri berskala relatif kecil, padat karya, hemat energi, dan terkait erat dengan kondisi lokal.
Foto: adigunakaryapersada.co.id
Teknologi tepat guna bisa saja melintas batas tingkat teknologi. Tidak harus kecil dan murah. Tidak pula harus besar dan mahal. Bisa saja kecil tapi mahal, atau besar tapi murah. Oleh karena teknologi itu ada untuk menangani permasalahan manusia di suatu kondisi. Apa pentingnya bagi Indonesia? Data terakhir, Indonesia masih berjuang menurunkan kesenjangan yang saat ini ada pada angka 0,389 (BPS, 2018).
Angka kumulatif yang menggambarkan jurang perbedaan desa dan kota. Memang teknologi – bukan satu-satunya solusi. Teknologi yang memberikan kesempatan pada penggunanya untuk mendapatkan nilai tambah melalui peningkatan produktivitas dan penghasilan.
Selengkapnya: lipi.go.id